Praktikum Pertamanan

Posted by Restorasi Gambut on




Pendahuluan

Indonesia memiliki keragaman dan kekayaan etnik budaya dan sumberdaya hayati yang tinggi. Dua sumber daya ini, melalui proses alami atau bantuan manusia, selanjutnya membentuk suatu tatanan lanskap dan pertamanan yang beragam serta memiliki nilai budaya yang tinggi. Keragaman ini perlu untuk dipelihara dan juga ditingkatkan kualitas dan peranannya – melalui perencanaan, perancangan atau pengelolaan lanskap. Seperti hal nya Riau yang merupakan daerah yang indah dengan kekayaan khasanah budaya melayu dengan sebutan bumi lancang kuning, dan vegetasi di Riau yang kaya akan berbagai macam vegetasi. Dan Universitas Riau mencoba untuk mengadaptasi dan mempertahankan keunikan Riau dalam hal vegetasi hutan seperti yang terdapat di Arboretum yang dijaga dengan berbagai tanaman hutan di Riau, hingga Universitas Riau harus dipertahankan tata ruang nya sebagai kampus hijau. Dan didepan rektorat dengan danau yang sebagai elemen mayor mempertahan estetika keindahan alami.

Tujuan Praktikum

- Dapat mengidentifikasi elemen-elemen penyusun lanskap, taman dan desain

- Dapat membuat sketsa dari salah satu taman di Universitas Riau

Pembahasan

Taman di depan Rektorat Universitas Riau memiliki berbagai elemen penyusun yang memberikan pengaruh keindahan pada setiap produk lanskap yang ada. Lanskap dari taman tersebut ada elemen lanskap mayor dan minor, tanaman eucalyptus di depan rektorat memberikan nuansa tersendiri dan terkesan seperti diaustralia, elemen keras batu yang bertuliskan Universitas Riau dengan kesan tulisan yang putih menjadikan kontras warna yang meperjelas tulisan tersebut dan batu yang dipakai menjadikan kesan taman tersebut menjadi unik dan terkesan batu natural, Dan danau yang terdapat didepan rektorat menjadikan itu lebih terkesan alami dengan elemen mayornya yang dibiarkan secara alami sebagai penyusun lanskap dari taman tersebut.

Taman di depan Rektorat Unri disusun oleh elemen-elemen yang mempengaruhi nilai estetiknya. Elemen-elemen tersebut yaitu:

· Elemen taman, terdiri dari hard dan soft. Elemen hard dari taman rektorat ini yaitu batu. Sedangkan elemen soft dari taman ini yaitu air danau , tanaman pohon eucalyptus, dan dikekat danau ada beberapa tanaman bunga

· Elemen lanskap, terdiri dari elemen lanskap mayor dan elemen lanskap minor. Elemen lanskap mayor terdiri dari forces (angin, aliran udara, dan radiasi matahari) dan Features (hujan, suhu, kabut, dan RH).

· Elemen design, terdiri dari garis (garis yang membentuk vertikal sari pohon eucalyptus), bentuk (danau berbentuk alami), Warna ( warna hijau yang mendominasi karena dipinggiran danau terdapat banyak tumbuhan dan rumput tutupan tang, warna ( warna kecoklatan pada air danau).

Setiap elemen yang ada harus dikelola dengan baik agar ekosistem dan keindahannya tidak terancam punah dan tetap terjaga. Karena yang terpenting dari sebuah taman adalah pemeliharaanya agar tetap terjaga dan indah.

Kesimpulan

Berdasarkan pembahan diatas taman depan Rektorat Unri merupakan produk lanskap dari Unri. Setiap elemen menyusun keindahan dan keharmonisan depan taman tersebut. Untuk menjaga taman tersebut haruslah ada peran semua pihak baik pengelola taman maupun mahasiswa dan pengunjung yang berekreasi ke taman tersebut.



Previous
« Prev Post